Lokasi Bank Sampah Kota Yogyakarta untuk Buang Limbah Anorganik Mulai 1 Januari 2023

Selain mendorong masyarakat Kota Yogyakarta untuk memilah sampah di rumah dan menyalurkan sampah anorganik ke bank sampah, DLH Kota Yogyakarta juga menyediakan tempat sampah terpilah di tempat-tempat publik dengan label warna yang berbeda.

lokasi bank sampah Kota Yogyakarta
Sampah residu berupa bekas popok dan pembalut harus dibersihkan sebelum dimasukkan ke TPS sampah organik. (Foto: Pemkot Jogja)

Lalu bagaimana dengan sampah bahan berbahaya beracun (B3) seperti masker, batu baterai, obat-obatan, lampu bekas, dan sampah elektronik?

Untuk sampah B3 selain lokasi bank sampah Kota Yogyakarta, DLH Kota Yogyakarta menyediakan dropbox sampah B3 di beberapa lokasi yaitu di kompleks Kantor DLH Kota Yogyakarta, depo Mandala Krida, TPS Gedongkiwo, Depo Nitikan, Depo Utoroloyo, dan kompleks Balai Kota Yogyakarta.

Gerakan zero sampah anorganik ini akan berlaku selama tiga bulan ke depan, hingga Maret 2023. Pemkot Yogyakarta mengungkapkan, jika pada bulan keempat masih ada masyarakat yang membuang sampah anorganik ke TPS maka tidak menutup kemungkinan akan dikenakan sanksi.

Demikian adalah soal informasi lokasi bank sampah Kota Yogyakarta yang menjadi salah satu tempat penampungan sampah anorganik. ****

Dyah Ayu