7 Rekomendasi Set Top Box Matrix, Ada yang Bisa YouTube Tanpa Wi-Fi Sampai Peringatan Gempa

HARIANEJOGJA – Rekomendasi set top box Matrix mulai dari yang bisa menonton tv digital bening hingga bisa menonton YouTube tanpa Wi-Fi bisa dilihat di sini.

Rekomendasi set top box Matrix adalah salah satu yang paling banyak dicari masyarakat saat ini karena memiliki beberapa keunggulan, selain harganya yang terjangkau.

Selain rekomendasi set top box Matrix, ada juga uraian soal keunggulan merek ini yang bisa jadi referensi bagi yang sedang cari STB murah tapi berkualitas baik dan awet.

Jika tertarik beli STB Matrix, pastikan produknya asli dan sudah bersertifikat Kominfo.

BACA JUGA:  Profil Lengkap Macaulay Culkin, Aktor Home Alone yang Selalu Trending Setiap Hari Natal

Rekomendasi Set Top Box Matrix Terbaik dan Keunggulan Merek Ini

rekomendasi set top box Matrix
Rekomendasi set top box Matrix yang punya banyak fitur tambahan bermanfaat. (Foto: Matrix)

Seperti artikel yang ditayangkan di Hariane.com dengan judul ‘5 Keunggulan Set Top Box Matrix, Salah Satunya Bisa Nonton YouTube Tanpa WiFi’ pada Senin, 5 Desember 2022, berikut adalah rekomendasi STB yang bisa dicari di toko:

– Matrix Apple DV21P
– Matrix Apple DV-T2
– Matrix Apple DVB-T2 Silver
– Matrix Apple DVB-T2 Kuning
– Matrix CH-77
– Matrix Garuda DV-T2
– Matrix Burger

Keunggulan Set Top Box Matrix yang Bisa Jadi Pilihan untuk Menonton Siaran TV Digital

1. Berfungsi Sebagai Media Player

Rekomendasi set top box Matrix bisa berfungsi sebagai media player seperti foto, video, atau musik yang tersimpan dalam harddisk. Untuk menggunakan fitur ini cukup membuka menu dan pilih ‘USB’. Fitur ini ada di semua jenis STB Matrix.

2. Bisa Nonton YouTube Tanpa Wi-Fi

STB Matrix memiliki aplikasi seperti YouTube, YouTube Kids, Mi-Tube, TikTok, WeTV, dan Vidio tanpa harus menghubungkan ke Wi-Fi.

Dyah Ayu