Launching Program Community For Sustainability, Dayasos dan Terima Kasih Indonesia Gelar Pelatihan Petani Muda Melek Digital

HARIANEJOGJA – Program Community For Sustainability diluncurkan oleh Yayasan Dayasos Citra Korporat dan Komunitas Terima Kasih Indonesia.

Program yang didukung oleh PT PLN ini dilaksanakan dengan menggelar gathering komnuitas petani muda dan media di lima wilayah, yaitu Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan.

Salah satu acara dari program tersebut adalah Pelatiah Manajamen Media Sosial dan Prooduksi Kreatif Konten yang diadakan Kamis, 10 Agustus 2023 secara online.

Materi yang diangkat adalah mengenai peluang media digital yang bisa dimanfaatkan untuk memodernisasi pertanian di kalangan anak muda, termasuk cara membuat konten yang relevan dengan tren masa kini.

Seratus Peserta Ikut Acara Program Community For Sustainability

Sebanyak seratus peserta pelatihan yang merupakan pegiat media komunitas perwakilan dari lima provinsi hadir secara online untuk webinar Pelatiah Manajamen Media Sosial dan Prooduksi Kreatif Konten.

Penanggung Jawab Program dari Yayasan Dayasos Citra Korporat, Pranasik Faihaan, menuturkan bahwa acara tersebut merupakan jembatan penghubung bagi media komunitas dan petani muda untuk mempromosikan narasi positif di sektor pertanian.

BACA JUGA:  Kecelakaan di Sinduharjo Ngaglik Hari Ini, Korban Meninggal Dunia Alami Cidera Kepala Berat

“Program pelatihan ini adalah rangkaian dari Community For sustainability, memberikan kesempatan pada teman-teman komunitas untuk dapat memberikan narasi-narasi positif dan saling berkolaborasi terkait dengan Electrifying Agriculture,” ucapnya.

Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari PT PLN, yang ikut serta sebagai pemateri yang menjelaskan mengenai pertanian berkelanjutan dan ‘Electrifying Agriculture’.

Dyah Ayu