Jadwal Event Jogja Februari 2023: Ada PBTY, Pagelaran Wayang hingga Labuhan Kraton Yogyakarta

HARIANE JOGJA – Jadwal event Jogja Februari 2023 menghadirkan beragam acara mulai dari festival kebudayaan, pertunjukan wayang, ritual kebudayaan, hingga konser musik yang pastinya menarik.

Dua acara dalam daftar event Jogja yang kini sedang berlangsung ialah PBTY atau Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta XVIII dan ATF atau ASEAN Tourism Forum 2023.

Berikut daftar event Jogja bulan Februari 2023 yang akan memeriahkan Yogyakarta.

BACA JUGA:  Jadwal Event Olahraga Jogja Februari 2023, Sport Tourism Terbesar Jelajahi Gunung dan Pantai

Semakin banyak event yang digelar usai pencabutan PPKM pada akhir Desember 2022 lalu.

Selan menjadi angin segar bagi para penyelenggara acara, kelonggaran tersebut juga menjadi kabar baik bagi masyarakat.

Seperti dilansir dari Calender of Event oleh laman Visiting Jogja, pada Januari 2023 lalu terdapat sedikitnya 10 event yang digelar di Yogyakarta.

Ada dua di antaranya yang masih berlangsung hingga pekan pertama bulan Februari, yakni Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta XVIII dan ASEAN Tourism Forum 2023.

PBTY 2023 merupakan event tingkat lokal. Sedangkan ATF merupakan event bertaraf internasional yang diikuti oleh negara-negara ASEAN.

Dilansir dari akun Instagram Visiting Jogja, usai kedua kegiatan tersebut masih ada belasan acara lagi yang akan digelar, mulai dari acara Kolabusrasi yang diselenggarakan oleh Bus Mania Community hingga acara Concerto XVI.

Dalam rangkaian acara tersebut, akan digelar juga agenda Kraton Jogja yakni Tinggalan Jumenengan Dalem ISKS HB X dan Labuhan Kraton.

Sedangkan bagi penghobi olahraga bisa mengikuti acara Asita Volcano Cycling. Selain itu, ada pula lomba lari Coast to Coast Night Trail.

Admin