6 Rekomendasi Lagu Jepang Versi Spotify Januari 2023, Salah Satunya Jadi Opening Anime Chainsaw Man

Salah satu lagu Jepang versi Spotify bulan Januari 2023 diduduki oleh karya Kenshi Yonezu yang berjudul Kick Back. Lagu ini rilis pada tanggal 23 November 2022.

Lagu yang diaransemen oleh Kenshi Yonezu dan Daiki Tsuneta (King Gnu/millennium parade) ini menjadi lagu opening dari salah satu anime musim gugur 2022 terbaik berjudul Chainsaw Man.

Hingga artikel ini ditulis, video musik Kick Back di official channel Youtube Kenshi Yonezu lebih dari 56 juta kali ditonton, 885 ribu suka, dan 37 ribu komentar warganet.

3. Tani Yuuki – W/X/Y

Tani Yuuki
(Foto: Tangkapan Layar Youtube/Black Cloud)

Lagu Jepang berjudul W/X/Y dibawakan oleh Tani Yuuki dan dirilis pada tanggal 26 Mei 2021. Lagu ini mengisahkan tentang cinta sejati antar sepasang lelaki dan wanita.

Adapun sejumlah kru yang terlibat dalam pembuatan video musik W/X/Y yaitu Fukayama Emi (balus) sebagai Video Director, Ueno Nobuatsu sebagai Cinematographer, dan Shion sebagai Actor.

Hingga artikel ini ditulis, video musik W/X/Y di official channel Youtube Tani Yuuki telah lebih dari 83 juta kali ditonton, 437 ribu suka, dan 5,6 ribu komentar warganet.

4. Ado – New Genesis

Ado
(Foto: Tangkapan Layar Youtube/Aeron Caelum)

Rekomendasi lagu Jepang versi Spotify selanjutnya adalah Shin Jidai atau yang lebih dikenal dengan nama New Genesis. Lagu ini menjadi salah satu soundtrack anime One Piece Movie Red.

Dalam perilisan video musik New Genesis terdapat sejumlah kru yang terlibat seperti Ado sebagai vokalis, Yoshio Tamamura (Asobimusic) sebagai koordinator musik, Yasutaka Nakata menyusun lirik dan musik, serta Kazuya Maeda yang melakukan edit pada vokal.

Admin