3 Resep Buka Puasa ala Chef Vindex Tengker, Cocok Untuk Menu yang Simple

Siapkan bahan sambal bawang seperti irisan bawang merah, irisan bawang putih, irisan rawit merah, terasi, saus tiram, garam, dan merica kemudian ditumis sebentar.

Tuangkan tumisan sambal ke ikan goreng, lalu diberi perasan jeruk limau sebelum disajikan.

2. Ayam Kampung Masak Kemangi

Resep buka puasa ala chef vindex tengker
Menu ayam yang dimasak dengan bumbu merah dan daun kemangi ini juga bisa jadi menu buka puasa lezat. (Foto: Instagram/chef_vindex_tengker)

Resep menu buka puasa mudah yang kedua adalah ayam kampung yang sudah dipotong dibalur dengan perasan jeruk nipis dan garam.

Kemudian siapkan bumbu halus dari 6 bawang merah, 4 bawang putih, 2 cabai merah besar, 5 cabai keriting merah, 7 cabai rawit merah, 3 cm kunyit, 3 cm jahe dan 4 butir kemiri.

Tumis bumbu halus, lalu masukkan sereh yang dimemarkan, potongan daun jeruk, potongan tomat, garam, gula, cabe rawit, daun kemangi dan kuahi dengan air matang sesuai selera.

BACA JUGA:  3 Amalan Mudah di Bulan Rajab Selain Puasa Sunnah Tanggal 1, Mendatangkan Kemuliaan dan Ampunan
3. Sate Ayam Pedas

Resep buka puasa ala chef vindex tengker
Olahan ayam selalu menjadi menu buka puasa yang tidak pernah gagal. (Foto: Instagram/chef_vindex_tengker)

Resep menu buka puasa mudah dari Chef Vindez Tengker selanjutnya adalah menyiapkan 500 gram ayam yang dipotong dadu kemudian disiram dengan air perasan jeruk nipis dan garam di atasnya.

Haluskan 7 bawang merah, 7 cabe rawit (tambahkan untuk lebih pedas), 7 cabe keriting, 5 kemiri, 2 cm jahe dan 2 cm kunyit.

Campurkan ayam, irisan gula merah dan bumbu halus, lalu diaduk hingga tercampur rata. Tuangkan 2 sendok makan minyak goreng ke dalam adonan ayam.

Admin