Mengenal 3 Kelas Lensa Sigma, Wajib Tahu Sebelum Beli Baru

Lensa yang tersedia di lini Art meliputi lensa super wide, telephoto zoom, hingga lensa prime dengan bukaan cepat yang cocok untuk pemotretan di kondisi cahaya redup.

Namun, lensa Art biasanya memiliki ukuran yang cukup besar, dan harga yang cukup tinggi dibandingkan dengan jajaran lensa keluaran Sigma lainnya.

Meski begitu masih lebih murah dibandingkan dengan lensa pihak pertama untuk spesifikasi yang sama.

Salah satu lensa yang masuk alam lini Art adalah Sigma 50mm f/1.4 DG DN HSM, yang dapat ditemukan di marketplace dengan harga kisaran Rp 12,5 juta.

2. Kelas Contemporary

Kelas lensa Sigma
Kelas Contemporary ditandai dengan emblem ‘C’ di badan lensa (Foto: Sigma)

Kelas lensa Sigma selanjutnya adalah Contemporary. Lini lensa ini merupakan lensa yang posisinya berada di bawah seri Art.

Menurut Sigma, seri Contemporary sendiri didesain dengan memadukan kemampuan teknologi terbaru, namun dengan ukuran yang kompak.

Berbeda dengan seri Art yang biasanya berukuran besar, lini Contemporary biasanya memiliki ukuran yang lebih kecil dan harganya pun lebih murah.

Meskipun secara kualitas tidak bisa dianggap remeh, kompromi di ukuran ini menjadikan beberapa hal akan dikorbankan, misalnya kualitas gambar, build quality, atau fitur–fitur lainnya.

Salah satu contoh lensa Sigma yang masuk dalam lini Contemporary adalah 56mm f/1.4 DC DN.

Lensa jenis ini memiliki ukuran lebih kecil dibandingkan kelas Art dengan bukaan sama, namun memiliki body dari plastik dan kualitas gambar yang berbeda.

Admin