HARIANE JOGJA – Festival Jeron Beteng telah sukses diselenggarakan pada Minggu, 30 April 2023.
Bertempat di Alun-alun Selatan Jogja, acara ini dimeriahkan oleh ratusan warga Kemantren Kraton yang menari tarian topeng kolosal.
Acara yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Yogyakarta ini merupakan yang pertama kali digelar pada 2023. Berikut informasi selengkapnya.
Kemeriahan Festival Jeron Beteng 2023
Dilansir dari laman Pemkot Yogyakarta, Festival Jeron Beteng dimulai dengan lomba kreasi dan mewarnai topeng, bazar ekonomi kreatif yang diikuti oleh 20 stan produk kuliner dan UMKM kampung wisata.
Selain itu, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh pawai dan tari topeng kolosal dari tiga kelurahan yang ada di Kemantren Kraton, yakni Kadipaten, Patehan dan Panembahan.
Tiap-tiap kelurahan menampilkan sejumlah kesenian tradisional yang menarik, seperti macapat, tari modern, tari nawung sekar, tari bujang ganong, jathilan hingga pertunjukan musik.
Menurut Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, Wahyu Hendratmoko, wilayah Jeron Beteng dipilih sebagai lokasi penyelanggaraan karena merupakan jantung dari pariwisata berbasis kebudayaan di Kota Jogja.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa pemilihan tema festival dilakukan karena topeng dan tari topeng adalah warisan leluhur sejak era Mataram Kuno.
Sementara itu, GKR Bendara yang mewakili Kraton Yogyakarta menyampaikan salah satu visi Gubernur DIY adalah peningkatan ekonomi dari kampung wisata atau desa wisata.
“Festival Jeron Beteng dan Festival Kampung Wisata adalah kesempatan bagi masyarakat mengenal lebih jauh apa yang dimiliki kampung wisata masing-masing. Ada paket wisata membatik, bersepeda dan mewiru. Ini menjadi ciri khas masyarakat dan kampung wisata di Yogya,” jelasnya.
- 1
- 2
Penulis dan Editor
-
Admin
-
Tri Lestari
PSS Sleman Siap Hadapi Liga 1 2024/2025 dengan Skuad Baru dan Ambisi Besar
Kasus DBD di Gunungkidul Mengalami Tren Penurunan, Masyarakat Diminta Tidak Lengah
Pelatihan Bahasa Sastra Dinas Kebudayaan Yogyakarta, Libatkan Teknologi Digital untuk Peningkatan Kualitas
Kasus DBD Meningkat di Gunungkidul: Fokus pada Pendidikan Masyarakat untuk Pencegahan
UGM Dukung Pembatalan Kenaikkan UKT untuk Tahun Ajaran 2024/2025
Kemenkominfo Inisiasi Program Makin Cakap Digital di Kulon Progo
PJ Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo Dilaporkan ke KPK
Sasar Kelompok Pelajar di Bantul, Kominfo Gelar Talkshow Literasi Digital
Amankan Liburan Lebaran di Kota Yogyakarta, Polresta Yogyakarta Gelar Operasi Ketupat Progo Tahun 2024
Polisi Amankan Trio Pemuda Bantul Penjual Bahan Peledak, 11,5 Kilogram Obat Mercon Disita
BUDAYA
Pelatihan Bahasa Sastra Dinas Kebudayaan Yogyakarta, Libatkan Teknologi Digital untuk Peningkatan Kualitas
58 Ramalan Cupu Panjala 2023, Juru Kunci Sampaikan 3 Catatan Saat Prosesi Pembukaan
GAYA HIDUP
PSS Sleman Siap Hadapi Liga 1 2024/2025 dengan Skuad Baru dan Ambisi Besar
UGM Dukung Pembatalan Kenaikkan UKT untuk Tahun Ajaran 2024/2025
HARIANESIA
OLAHRAGA
PSS Sleman Siap Hadapi Liga 1 2024/2025 dengan Skuad Baru dan Ambisi Besar
GKR Hemas Ikut Nobar Indonesia Vs Iraq bersama Karang Taruna Kemantren Pakualaman di Alun-alun Sewandana
PENDIDIKAN
ZODIAK
Sifat Weton Jumat Wage yang Dinaungi Lintang Magelut dan Laku Pandita
Informasi Lengkap Weton Kelahiran 8 Februari 2023: Mulai dari Karakter, Pekerjaan, dan Jodoh
VIDEO
PSS Sleman Siap Hadapi Liga 1 2024/2025 dengan Skuad Baru dan Ambisi Besar
Kasus DBD di Gunungkidul Mengalami Tren Penurunan, Masyarakat Diminta Tidak Lengah
Pelatihan Bahasa Sastra Dinas Kebudayaan Yogyakarta, Libatkan Teknologi Digital untuk Peningkatan Kualitas
Kasus DBD Meningkat di Gunungkidul: Fokus pada Pendidikan Masyarakat untuk Pencegahan
UGM Dukung Pembatalan Kenaikkan UKT untuk Tahun Ajaran 2024/2025
Kemenkominfo Inisiasi Program Makin Cakap Digital di Kulon Progo
PJ Walikota Yogyakarta, Singgih Raharjo Dilaporkan ke KPK
Sasar Kelompok Pelajar di Bantul, Kominfo Gelar Talkshow Literasi Digital
Amankan Liburan Lebaran di Kota Yogyakarta, Polresta Yogyakarta Gelar Operasi Ketupat Progo Tahun 2024
Polisi Amankan Trio Pemuda Bantul Penjual Bahan Peledak, 11,5 Kilogram Obat Mercon Disita