4 Rekomendasi Kuliner Jogja yang Terkenal, Selain Gudeg dan Bakpia

HARIANE JOGJA – Rekomendasi kuliner Jogja berikut ini akan memberikan ulasan mengenai daftar makanan yang bisa dicicipi saat berada di Yogyakarta.

Tak melulu Gudeg dan Bakpia, ada banyak daftar kuliner Jogja yang bisa dinikmati untuk memanjakan lidah.

Salah satu yang bisa dinikmati saat berkunjung ke Jogja adalah menu bubur kalkun Burjon yang dilengkapi dengan suwiran daging kalkun.

Lantas selain bubur kalkun, apa saja kuliner Jogja yang enak dan terkenal selain Gudeg dan Bakpia?

BACA JUGA:  Apa Itu Sego Wiwit? Berikut 4 Tempat Makan yang Menjual Sajian ini di Jogja

Rekomendasi Kuliner Jogja yang Terkenal

Dilansir dari laman Visiting Jogja, berikut ini merupakan daftar rekomendasi makanan yang bisa dicicipi saat berkunjung ke Yogyakarta.

1. Bubur Kalkun Burjon

Tak seperti bubur ayam pada umumnya, sajian kuliner ini menggunakan suwiran daging ayam kalkun sebagai topping-nya.

Selain suwiran daging kalkun, bubur ini juga dilengkapi dengan potongan cakwe, kacang kedelai, kerupuk, emping, daun bawang, dan kuah kuning yang bisa ditambahkan.

Dengan harga mulai Rp 9 ribu per porsi, semangkuk bubur kalkun dapat dinikmati dengan porsi yang cukup banyak.

Adapun lokasi dari Bubur Kalkun Burjon ini berada di Jalan Ngapak – Kentheng RW 4, Kwarasan, Nogotirto, Gamping, Sleman.

Selain itu, bubur kalkun ini juga dapat dijumpai di cabangnya yang berada di Dusun Ngebel RT 03, Geblagan, Tamantirto, Kasihan, Kabupaten Bantul.

2. Sate Klathak

Sate Klathak adalah sate kambing khas Jogja yang diolah dengan cara dibakar menggunakan besi dan menggunakan bumbu yang sederhana berupa garam.

Admin