Kondisi Gunung Merapi Terbaru Januari 2023, Guguran Awan Panas dan Lava Masih Terjadi Sejauh 1,5 KM

Dari kejadian vulkanik tersebut, kubah Gunung Merapi tidak mengalami perubahan dan volume kubah barat daya masih terlihat tetap.

Kondisi Gunung Merapi terbaru Januari 2023 disebut masih tinggi karena dalam satu minggu terjadi kegempaan yang cukup banyak. Tercatat ada 1 kali gempa Awanpanas Guguran (APG), 589 kali gempa Vulkanik Dalam (VTA), 32 kali gempa Vulkanik Dangkal (VTB), 78 kali gempa Fase Banyak (MP), 229 kali gempa Guguran (RF), dan 4 kali gempa Tektonik (TT).

BACA JUGA:  BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Dingin Beberapa Hari Ini, Picu Curah Hujan Tinggi Sampai Awal Januari 2023

Sementara itu, data terbaru yang disampaikan MAGMA Indonesia menunjukkan bahwa pada 9 Januari 2023 dari pukul 00.00 – 06.00 WIB tercatat ada:

– 9 kali gempa Guguran
– 2 kali gempa Hybrid/Fase Banyak
– 3 kali gempa Vulkanik Dangkal
– 22 kali gempa Vulkanik Dalam
– 1 kali gempa Tektonik Jauh

Dari aktivitas Gunung Merapi yang masih cukup tinggi, maka status Level III Siaga akan masih ditetapkan untuk gunung yang memiliki ketinggian 2.968 mdpl ini.

Rekomendasi untuk Mayarakat Soal Kondisi Gunung Merapi Terbaru Januari 2023

kondisi Gunung Merapi terbaru Januari 2023
Banjir lahar dingin tahun 2014, hingga ini masih jadi risiko bencana akibat aktivitas Gunung Merapi ditambah iklim musim hujan di Yogyakarta. (Foto: Twitter/Jogja_Uncover)

Dilihat dari kondisi cuaca BMKG untuk wilayah lereng Merapi selama tahun baru 2023 ini, hujan masih menjadi faktor cuaca yang patut untuk diantisipasi.

Hujan terpantau biasa terjadi pada siang hingga sore hari yang disertai dengan angin kencang dan petir. Kondisi lereng Merapi yang sering hujan bisa menjadi risiko bencana hidrometeorologi yang harus diwaspadai.

Dyah Ayu