Jadwal Gerhana Matahari dan Bulan 2023, Tiga Diantaranya Dapat Disaksikan di Indonesia

Gerhana matahari cincin tidak termasuk dalam jadwal gerhana matahari dan bulan 2023 yang dapat disaksikan di Indonesia.

Gerhana ini akan terjadi pada 15 Oktober 2023 dan tidak dapat diamati di Indonesia karena Indonesia tidak terkena bayangan antumbra maupun penumbra bulan.

Pada saat itu, fase bulan baru terjadi saat bulan masih berada di bawah ufuk untuk seluruh wilayah di Indonesia.

BACA JUGA:  BMKG Ungkap Penyebab Cuaca Dingin Beberapa Hari Ini, Picu Curah Hujan Tinggi Sampai Awal Januari 2023

4. Gerhana Bulan Sebagian/ Parsial

Gerhana Bulan
Ilustrasi gerhana bulan sebagian (Foto:Pixabay/GuiAlvim)

Gerhana bulan sebagian/ parsial dapat disaksikan di Indonesia pada 29 Oktober 2023. Kontak gerhana awal penumbra, awal sebagian, dan puncak gerhana dapat diamati di seluruh Indonesia.

Berikut jadwal gerhana bulan parsial 29 Oktober 2023 di Indonesia.

Kontak Gerhana Awal Penumbra:
Pukul 01.01.44 WIB/ 02.01.44 WITA/ 03.01.44 WIT
Dapat diamati di seluruh Indonesia

Kontak Gerhana Awal Sebagian:
Pukul 02.35.18 WIB/ 03.35.18 WITA/ 04.35.18 WIT
Dapat diamati di seluruh Indonesia

Kontak Puncak Gerhana:
Pukul 03.14.00 WIB/ 04.14.00 WITA/ 05.14.00 WIT
Dapat diamati di seluruh Indonesia

Kontak Gerhana Akhir Sebagian:
Pukul 03.52.37 WIB/ 04.52.37 WITA/ 05.52.37 WIT
Dapat diamati di seluruh Indonesia, kecuali Papua Barat, Papua Pegunungan, Papua Tengah, dan Papua Selatan.

Kontak Gerhana Akhir Penumbra:
Pukul 05.26.19 WIB/ 06.26.19 WITA/ 07.26.19 WIT
Dapat diamati di seluruh Sumatera, Banten, DKI Jakarta, sebagian Jawa Barat, dan sebagian Kalimantan Barat.

Admin