Bisnis Baru Prilly Latuconsina, Representasi Atas Kesukaannya pada Kue dan Roti

HARIANE JOGJA – Setelah berhasil membangun beberapa usaha di antaranya Yuk Group, Ily Gold, Sinemaku Pictures dan beberapa yang lain, hari ini bisnis baru Prilly Latuconsina diperkenalkan ke muka publik.

Bisnis baru Prilly Latuconsina, aktris kenamaan ibu kota ini akan memperluas jaringan usahanya yang kali ini dalam bidang bakery.

Bisnis baru Prilly Latuconsina ini diketahui terinspirasi dari kesukaannya terhadap kue dan roti.

Buat kalian yang ikutin Instagram aku, pasti tau banget dong kalau aku pecinta kue dan roti! Sampai kemarin waktu liburan ke Eropa aku selalu mampir ke bakery cafe buat cobain kue, coklat dan rotinya yang enaaak banget!” terang sang aktris melalui akun Instagram-nya.

Benar saja pada akhir bulan Januari 2023 lalu aktris yang kerap disandingkan dengan Reza Rahardian ini diketahui melakukan perjalanan wisata ke Paris.

BACA JUGA:  Sheila Dara Perankan Aurora di Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang, Begini Respon Vidi Aldiano

Momen saat Prilly mengunjungi bakery cafe juga turut terlihat dari beberapa unggahan foto di Instagram pribadinya.

Ia juga turut mengutarakan mimpinya memiliki bakery café seperti yang ada di Paris dengan tempat yang nyaman untuk nongkrong bersama keluarga, teman dan orang terkasih.

Aku pernah punya mimpi untuk bisa hadirkan bakery cafe yang ada di Paris ke Jakarta biar semua bisa nikmatin roti dan kuenya yang selalu enak, kini akhirnya mimpiku terwujud!” tulis Prilly.

Jumat, 10 Maret 2023, La Joie Bakery Café, bisnis baru Prilly resmi diperkenalkan ke muka publik oleh sang aktris.

Dituturkan bahwa bakery café miliknya akan segera hadir di Jakarta dengan konsep seperti bakery café yang ada di Paris.

Admin