4 Fakta Menarik Leandro Paredes, Pemain Timnas Argentina yang Berhasil Jebol Gawang Indonesia

HARIANE JOGJA – Terdapat sejumlah fakta menarik Leandro Paredes, pemain Argentina yang berhasil menjebol gawang Timnas Indonesia melalui tendangan torpedonya.

Saat laga Indonesia kontra Argentina di stadion Gelora Bung Karno pada 19 Juni 2023 lalu, Indonesia tertinggal 0-1 di babak pertama.

Dilansir dari akun Twitter resmi PSSI, gol pertama Timnas Argentina tercipta melalui kaki Leandro Paredes

Gol tersebut tercipta dari tendangan jarak jauh yang ditembakkan dari luar kotak penalti dari Timnas Indonesia.

Memang, dari awal bermain para pemain Argentina sudah menguasai permainan dari awal sampai akhir babak pertama selesai.

Selain itu terlihat para pemain Argentina juga sangat menguasai semua lini lapangan, dari lini tengah, samping sampai lini depan.

Serangan bertubi-tubi yang dibuat oleh para pemain Timnas Argentina membuat pertahanan Indonesia berhasil dijebol oleh Leandro Paredes.

Lalu siapa sebenarnya Leandro Paredes?  Berikut adalah ulasan terkait fakta menarik Leandro Paredes?

BACA JUGA:  4 Franchise Makanan dan Minuman Indonesia Sering Dikira Milik Asing, Nomor 3 Punya Cabang di Luar Negeri

4 Fakta Menarik Leandro Paredes

Berikut empat fakta menarik mengenai Leandro Paredes yang merupakan salah satu pemain Timnas Argentina.

1. Berkebangsaan Argentina 

Fakta menarik Leandro Paredes yang pertama adalah memiliki nama asli Leandro Daniel Paredes yang lahir pada 29 Juni 1994 di San Justo, Argentina.

Seperti dirilis laman Sport Mob, Leandro Paredes memiliki tinggi mencapai 180 cm dan berat 75 kg. Selain itu kaki terkuat Leandro Parede adalah kaki kanan.

Kaki yang berhasil menjebol gawang timnas melalui tendangan torpedonya saat melawan Timnas Indonesia.

Kontributor 12