N’Golo Kante ke Liga Arab, Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema

BACA JUGA:  5 Manfaat Jalan Kaki bagi Kesehatan, Salah Satunya Bisa Membuat Kurus

Karir Internasional

Kante ke Liga Arab
Kante saat menjuarai Piala Dunia 2018. (Foto: Instagram/nglkante)

Kante telah mewakili Tim Nasional Prancis sejak 2016. Dia memainkan peran kunci dalam Piala Dunia 2018 yang mana Prancis menjadi juara Piala Dunia kala itu.

Kante terus menjadi pemain penting bagi Timnas Prancis dan membantu mereka mencapai babak 16 besar di Euro 2020. Hingga saat ini, dia telah memiliki 53 caps untuk negaranya.

Sayangnya, dia melewatkan Piala Dunia FIFA 2022 karena cedera hamstring. Prancis akhirnya menjadi runner-up setelah kalah dari Argentina di babak final.

Sebelum Kante ke Liga Arab Saudi bersama Al Ittihad, pada musim 2022/2023 Kante masih berseragam Chelsea. Namun cedera hamstring membuat Kante istirahat selama 4 bulan.

Keputusan Kante ke Liga Arab musim ini mungkin keputusan terbaik untuk perjalanan karir Kante selanjutnya sebab di Chelsea kontraknya juga segera habis 30 Juni mendatang.

Dalam pernyataan Fabrizio, Kante sebenarnya ingin memprioritaskan bertahan di Chelsea tapi kemudian cedera lagi pada Maret 2023 lalu sehingga memutuskan untuk hengkang.

Babak baru pemain sepak bola ini telah dimulai dengan perjalanan Kante ke Liga Arab, Al-Ittihad. **** (Kontributor : Edmundus Roke Wea)

 

Temukan artikel menarik lainnya di Hariane.com

Kontributor 7