7 Makanan Khas Imlek yang Membawa Keberuntungan, Selalu Dihidangkan saat Kumpul Bersama

Siu mie disajikan tanpa dipotong-potong. Bentuk mie yang panjang melambangkan umur panjang bagi orang yang memakannya.

3. Kue Keranjang

makanan khas Imlek
Kue keranjang atau nian gao. (Foto: YouTube/MASKULIN (Masakan Kuliner))

Kue keranjang atau nian gao memiliki arti tahun yang lebih sejahtera. Sajian satu ini selalu dihidangkan saat sembahyang dan jamuan makan saat Imlek.

Biasanya kue keranjang akan disusun di atas kue mangkok merah atau pada tampah besar yang menandakan tuan rumah siap menerima kesejahteraan di masa mendatang.

BACA JUGA:  Wajib Dihidangkan! 7 Makanan Khas Imlek yang Membawa Keberuntungan

4. Jeruk Santang

makanan khas Imlek
Jeruk santang lengkap dengan tangkai dan daun. (Foto: Freepik/freepik)

Sajian wajib Hari Raya Imlek yang selanjutnya adalah jeruk santang atau jeruk Mandarin. Biasanya jeruk ini disajikan lengkap dengan tangkai dan daunnya

Jeruk santang disajikan karena memiliki makna rezeki yang berlimpah, kemakmuran, dan kesejahteraan yang akan selalu tumbuh.

5. Jiaozi

makanan khas Imlek
Jiaozi pembawa rezeki. (Foto: Freepik/freepik)

Jiaozi sering disajikan sebagai makanan khas Imlek untuk keluarga. Dengan memakan jiaozi diharapkan dapat mendatangkan rezeki dan kerukunan dalam keluarga.

6. Ikan

makanan khas Imlek
Ikan pembawa keberuntungan. (Foto: Freepik/dashu83)

Menu ikan biasanya disajikan saat Imlek. Keunikan dari sajian ini adalah kepala ikan harus diarahkan ke tamu terhormat atau orang tua untuk menunjukkan rasa hormat.

Admin