Kronologi Kebakaran Pabrik di Bantul, Api Diduga Berasal dari Lantai 2 Karena Korslet Listrik

HARIANEJOGJA – Kronologi kebakaran pabrik di Bantul Sabtu, 31 Desember 2022 diungkap oleh Polres Bantul setelah kobaran api berhasil dijinakkan.

Kronologi kebakaran pabrik di Bantul menyebutkan bahwa api baru bisa dipadamkan dalam kurun waktu kurang lebih lima jam sejak kebakaran pertama kali terjadi. 

Selain mengungkapkan kronologi kebakaran pabrik di Bantul, polisi belum mengeluarkan pernyataan soal jumlah korban maupun penyebab kejadian.

Namun dari keterangan yang beredar, tidak ada korban jiwa maupun karyawan yang terluka. Sedangkan penyebab kebakaran sementara diduga karena korsleting pengelasan.

BACA JUGA:  Harga Sembako di Bantul Hari ini Sabtu 14 Januari 2023: Bawang Merah Naik

Kronologi Kebakaran Pabrik di Bantul Hingga Api Berhasil Dipadamkan

Kebakaran di Bantul 31 Desember 2022
Pabrik bra menjadi amukan si jago merah di Jonggrangan, Bantul. (Foto: Facebook/Pantas Djogja)

Sebuah pabrik pakaian dalam wanita milik PT Busana Remaja Agracipta terbakar hebat menjelang tutup tahun 2022. Api terlihat besar dan asap berwarna abu-abu pekat membumbung tinggi ke atas yang bisa dilihat bahkan dari jarak yang cukup jauh, menurut laporan masyarakat setempat.

Kejadian kebakaran besar di pabrik yang berlokasi di Jalan Pemuda, Jonggrangan, Bantul, Yogyakarta ini pun langsung menyita perhatian masyarakat terutama karena penampakan asap tebalnya.

Dilansir dari Tribata News Polres Bantul, kebakaran diperkirakan mulai terjadi sekitar pukul 10.10 WIB dan terjadi pada lantai dua di salah satu bangunan pabrik.

Kasi Humas Polres Bantul I Nengah Jeffry Prana Widnyana pun memberikan keterangan soal kronologi kebakaran pabrik di Bantul hingga api yang membutuhkan waktu cukup lama untuk berhasil dipadamkan.

Dyah Ayu