Ketentuan Pembelian Tiket Kereta Lebaran 2023, Bisa Dipesan Mulai 26 Februari

HARIANE JOGJA – Ketentuan pembelian tiket kereta Lebaran 2023 perlu diketahui oleh masyarakat yang ingin melakukan perjalanan mudik menggunakan transportasi ini menjelang Hari Raya Idul Fitri.

Pihak KAI membagikan beberapa ketentuan pembelian tiket kereta Lebaran 2023 yang bisa dicermati oleh para calon penumpang sebelum membeli.

Salah satu ketentuan pembelian tiket kereta Lebaran 2023 ialah tiket dapat dipesan mulai 26 Februari.

4 Ketentuan Pembelian Tiket Kereta Lebaran 2023

Momen mudik menjelang lebaran jadi yang paling ditunggu-tunggu oleh banyak orang yang ingin merasakan Hari Raya Idul Fitri di kampung halaman bersama keluarga tercinta.

Perjalanan mudik bisa dilakukan dengan transportasi darat, laut, dan udara. Jika memilih transportasi udara, bisa memilih bus, mobil, kereta, dan lain-lain.

Untuk masyarakat yang memilih transportasi kereta api, dapat mencermati informasi yang dibagikan oleh Instagram resmi KAI di @kai121_ mengenai ketentuan pembelian tiket KA Lebaran 2023.

“Dicatat ya! Tiket KA di masa angkutan lebaran 2023, sudah dapat dipesan mulai 26 Februari 2023 atau mulai H-45 sebelum keberangkatan, agar #SahabatKAI bisa merencanakan perjalanan dengan lebih baik,” tulis KAI dalam keterangan unggahannya.

Dalam unggahan tersebut, KAI membagikan beberapa ketentuan pembelian tiket kereta lebaran 2023 yakni sebagai berikut.

1. Tiket KA di masa angkutan lebaran tahun 2023 dapat dipesan mulai 26 Februari 2023 untuk keberangkatan tanggal 12 April 2023 atau H-45 Idul Fitri.

2. Tiket KA untuk keberangkatan tanggal 4 Mei 2023 dapat dipesan mulai 4 April 2023 atau H-30.

Admin