9 Jenis Kecerdasan Anak untuk Mengembangkan Potensi Sejak Usia Dini

Selain itu juga mampu melihat beragam sisi cerita dan dapat memosisikan diri sebagai lawan bicara agar memahami perbedaan perspektif secara utuh, alih-alih sekadar menghakimi.

8. Spasial

Jenis Kecerdasan Anak
Anak spasial umumnya menyukai aktivitas menggambar. (Ilustrasi: Pixabay/ marimari1101)

Jenis kecerdasan manusia spasial berfokus pada kemampuan untuk memelihara, menghasilkan, serta mengubah imajinasi visual dalam otak menjadi nyata sehingga lebih unggul dalam urusan mekanikal dibanding musik maupun bahasa.

Umumnya anak memiliki proses berpikir berupa tiga dimensi, pandai melukis atau menggambar, serta keterampilan artistik yang mumpuni.

9. Kinestetik

Kecerdasan kinestetik membuat anak cenderung lihai dalam memaksimalkan kombinasi antara tubuh dan pikiran untuk mencapai tujuan.

Cocok untuk berkarir dalam seni tari, atletik, dan bidang-bidang yang mengandalkan keterampilan fisik.

Itulah sembilan jenis kecerdasan anak yang penting dipahami untuk mengembangkan potensi sejak dini. **** (Kontributor: Irena Dyah Kristina)

Baca artikel lainnya di Hariane.com

Admin