Sinopsis Insidious The Red Door Film Horor Terbaru dan Jadwal Tayangnya di Indonesia

HARIANE JOGJA – Sinopsis Insidious The Red Door berikut bisa jadi referensi untuk menonton film horor terbaru yang akan segera tayang di bioskop Indonesia.

Film horor Insidious The Red Door adalah sekuel atau lanjutan dari film Insidious Chapter 2 yang rilis 13 September 2013 lalu.

Sebagai film horor bulan Juli 2023, penggemar universe ini akan diajak kembali ke keluarga Lambert yang masih akan dihantui oleh bayang-bayang dunia supernatural, bahkan satu dekade sejak kejadian di film sebelumnya.

BACA JUGA:  6 Rekomendasi Aktivitas di Sekitar Rumah saat Weekend, Tanpa Uang Bisa Tenang

Dikutip dari laman Rogerebert, film horor Insidious The Red Door ialah film kelima dari rangkaian film Insidious. Film horor yang akan tayang Juli 2023 ini konon menjadi film pamungkas dari rangkaian film Insidious.

Film pertama berjudul Insidious yang rilis 2010 dilanjutkan oleh Insidious Chapter 2 pada 2013. Kemudian pada 2015 rilis Insidious Chapter 3 dan Insidious The Last Key pada 2018 dengan jalan cerita prekuel dari film pertama.

Sinopsis Insidious The Red Door

BACA JUGA:  Lirik Lagu Kalung Emas oleh Didi Kempot, Penyanyi Jadi Google Doodle pada 26 Februari 2023

Film horor bulan Juli 2023 yang sebentar lagi diputar di bioskop-bioskop di Indonesia ini punya jalan cerita 10 tahun setelah peristiwa di Insidious Chapter 2.

Dikutip dari NME, Dalton, anak Josh Lambert kini sudah besar dan memulai menjalani perkuliahan. Diketahui bahwa Dalton dan Josh menjalani terapi untuk menghilangkan memori mereka.

Seperti yang diketahui dalam film-film Insidious sebelumnya, Josh dan Dalton mempunyai kemampuan untuk masuk dalam alam gaib yang disebut sebagai The Further.

Kontributor 9