Viral Selvi Amalia Nuraeni Jadi Korban Tabrak Lari, Polres Cianjur Beri Klarifikasi

Hasilnya, kejadian bermula ketika korban Selvi Amalia Nuraeni datang dari arah Bandung menuju Cianjur.

Dari hasil penyelidikan, terbukti korban Selvi Amalia Nuraeni awalnya menabrak mobil angkot di depannya hingga terjatuh.

Motor yang ia kendarai jatuh ke sebelah kiri, sementara korban jatuh ke sebelah kanan namun masih dalam ruas Jalan Bandung-Cianjur.

Disaat yang bersamaan, muncul mobil Sedan hitam merk Audi A8 yang sampai saat ini masih diselidiki siapa pemiliknya.

Korban Selvi Amalia Nuraeni meninggal dunia di tempat akibat luka di kepala akibat terkena ban mobil Sedan hitam tersebut.

Polres Cianjur memastikan bahwa Sedan Audi hitam A8 tersebut bukan bagian dari rombongan iring-iringan kepolisian.

BACA JUGA:  3 Siswa SD Tewas dalam Aksi Penembakan di Nashville, ini Identitas Pelaku

Atas kasus Selvi Amalia Nuraeni jadi korban tabrak lari hingga meninggal dunia, pihak kepolisian masih mendalami lebih lanjut untuk menemukan siapa pemilik mobil tersebut. **** (Kontributor: Meilisa Jibrani)

Admin