3 Siswa Tenggelam dalam Laka Laut di Pantai Parangtritis Hari ini, 1 Orang Hilang

HARIANE JOGJA – Sebanyak tiga orang siswa tenggelam dalam laka laut di Pantai Parangtritis hari ini, Kamis 7 Desember 2023.

Tim SAR berhasil menyelamatkan dua korban, sementara satu orang lainnya masih belum ditemukan.

Ketiga korban tersebut bernama Muhammad Faizal (14), Aditya Sofyan Ansori (14) dan Muhammad Adi (14) terseret ombak ketika sedang bermain air di Pantai Parangtritis.

Kronologi Laka Laut di Pantai Parangtritis Hari ini

Peristiwa nahas tersebut bermula saat korban bersama rombongan yang merupakan siswa dari MTs asal Surakarta, Jawa Tengah tiba di lokasi sekira pukul 09.30 WIB.

Rombongan tersebut berjumlah 58 orang yang terdiri dari 43 siswa dan 15 pendamping.

Kemudian pada pukul 09.45 WIB, mereka melakukan foto bersama secara bergiliran (putra dan putri).

Para siswa putra berfoto terlebih dahulu. Selanjutnya pada saat para siswa putri sedang berfoto bersama, beberapa siswa bermain air di pantai.

Karena terlalu ke tengah (kawasan palung), secara tidak sengaja korban terbawa arus ke tengah dan tenggelam.

Petugas Satlinmas Rescue WIL III dan DitPolair Polda DIY langsung bergegas menyelamatkan korban. Namun, petugas hanya berhasil menyelamatkan dua orang.

Koordinator SAR Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah III Parangtritis, M Arief Nugraha, mengatakan hingga kini masih ada satu pelajar hilang di Parangtritis bernama Muhammad Faizal.

“Korban Aditya dan Adi berhasil dijangkau tim penolong sehingga berhasil selamat, sedangkan Faizal tidak dapat dijangkau,” ujar Arief saat dikonfirmasi Hariane.

Admin