Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Dirut Pertamina: Akan Berikan yang Terbaik Bagi Masyarakat Terdampak

HARIANE JOGJA – Kebakaran Depo Pertamina Plumpang pada Jumat, 3 Maret 2023 pukul 20.20 WIB menimbulkan banyak kerugian bagi pihak Pertamina dan juga masyarakat.

Kebakaran tersebut bersumber dari pipa bensin yang bocor dan akhirnya dapat dipadamkan pada Sabtu, 4 Maret 2023 dini hari.

Api yang membumbung tinggi menyebabkan pemukiman warga yang dekat dengan lokasi kejadian ikut hangus dilahap si jago merah.

Diketahui saat ini terdapat 17 orang tewas, 49 luka berat, 2 luka ringan, dan 638 orang mengungsi akibat insiden yang terjadi di Jalan Tanah Merah Bawah, Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara ini.

BACA JUGA:  Depo Pertamina Plumpang Terbakar, Erick Thohir: Saya Akan Kawal Hingga Tuntas

Direktur Utama PT Pertamina, Nicke Widyawati mengucapkan permintaan maaf atas insiden kebakaran depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara tersebut.

Selain itu, Nicke juga mengatakan jika pihak Pertamina akan memberikan penanganan yang terbaik bagi masyarakat yang terdampak dan juga akan melakukan evaluasi.

“Pertamina akan memberikan penanganan yang terbaik bagi masyarakat terdampak. Kami turut prihatin dan permohonan maaf atas kejadian ini. Kami akan melakukan evaluasi dan merefleksi menyeluruh di internal demi menghindari kejadian serupa terulang” ujar Nicke.

Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Pihak Pertamina Akan Bentuk Tim Gabungan untuk Investigasi

Pihak Pertamina akan melakukan gerak cepat untuk menangani masalah dengan memprioritaskan pemadaman dan evakuasi warga di sekitar lokasi kejadian dan juga membentuk tim investigasi gabungan untuk mengetahui penyebabnya.

Admin