Jadwal Gerhana Matahari Hibrida 2023, Jogja Jadi Wilayah Pertama yang Mengalami

HARIANE JOGJA – Jadwal gerhana matahari hibrida 2023 yang akan terjadi pada Kamis, 20 April 2023 telah muncul.

Peristiwa alam gerhana matahari 20 April 2023 merupakan peristiwa yang jarang terjadi karena akan ada 2 jenis gerhana yang akan menyelimputi Bumi, yaitu gerhana matahari sebagian dan total.

Indonesia merupakan salah satu negara yang berkesempatan untuk menyaksikan gerhana matahari hibrida di hampir seluruh wilayahnya.

Gerhana matahari jam berapa? Setiap wilayah ternyata memiliki waktu kemunculan yang berbeda-beda. Yogyakarta akan menjadi kota pertama yang akan mengalami gerhana matahari sebagian di Indonesia.

BACA JUGA:  Pertandingan Indonesia Vs Palestina, Erick Thohir: 10 Persen untuk Rakyat Palestina

Pengertian Gerhana  Matahari Hibrida

jadwal gerhana matahari hibrida 2023
Skema terjadinya gerhana matahari di bumi. (Foto: Instagram/lapan_ri)

Melansir dari laman BRIN, gerhana matahari hibrida adalah peristiwa yang melibatkan 2 gerhana sekaligus.

Dua jenis gerhana matahari tersebut berupa  gerhana matahari total di belahan bumi yang satu  dan gerhana matahari cincin di belahan bumi lain.

Penyebab terjadinya gerhana matahari hibrida ialah berubahnya jarak antara permukaan Bumi yang melengkung dengan Bulan sebagai objek penghalang matahari.

Gerhana matahari total bisa diamati khusus wilayah timur, sementara di wilayah lain akan tampak sebagai gerhana parsial.

Gerhana matahari hibrida juga akan tampak sebagai gerhana matahari cincin apabila dilihat dari selatan Samudera Hindia  dan Pasifik.

Lokasi dan Jadwal Gerhana Matahari Hibrida 2023

Dilansir dari unggahan pada akun instagram Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa BRIN, ada 10 wilayah Indonesia yang mengalami gerhana matahari total (GMT), yaitu:

Nafi'atunnisa'