4 Program Beasiswa Tenaga Kesehatan 2023 Kemenkes, Terbuka bagi SDM Kesehatan hingga Dokter Spesialis

Informasi selengkapnya terkait program ini bisa didapatkan melalui laman bandikdok.kemkes.go.id.

4. Program Beasiswa bagi Dokter Spesialis – Sub Spesialis atau Dokter Gigi Spesialis

Program beasiswa ini ditujukan baik bagi PNS maupun non ASN yang telah memiliki rekomendasi dari Rumah Sakit Pemerintah.

Peserta juga harus sudah mendaftar di salah satu dari 16 Fakultas Kedokteran dalam negeri berakreditasi A dan B yang telah bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan RI.

Prodi peserta yang akan diterima berkaitan dengan layanan Kanker, Jantung, Stroke, dan Uro-Nefrologi (KJSU) serta Kesehatan Ibu dan Anak. Rekrutmen program ini akan dilaksanakan 1 kali dalam setahun.

Itulah informasi terkait program beasiswa tenaga kesehatan 2023 oleh Kemenkes RI. **** (Kontributor: Elmita Amalya A)

Baca artikel menarik lainnya di Hariane.com

Admin