10 Anime dengan Episode Terbanyak, Sebagian Populer di Indonesia

HARIANE JOGJA – Sepuluh anime dengan episode terbanyak berikut ini bisa menjadi referensi untuk meninkmati hiburan yang satu ini.

Beberapa anime dengan episode terbanyak ini diketahui populer di kalangan pecintanya di Indonesia.

Bahkan kerap muncul prediksi anime dengan episode terbanyak dari berbagai foreshadowing yang diberikan oleh mangaka dan studio animasi.

Pada kenyataannya, terdapat sejumlah anime dengan episode terbanyak yang masih tayang hingga saat ini.

Bahkan menurut kanal YouTube Rah View, dapat dikategorikan sebagai anime dengan total pendapatan dan popularitas yang terbilang cukup fantastis.

BACA JUGA:  Tradisi Sasisen di Papua, Begini Cara Unik Pengolahan Sumber Daya Alam dengan Area Hingga 500 Meter

Berikut sepuluh anime dengan episode terbanyak.

1. KochiKame

Anime dengan Episode Terbanyak
Anime KochiKame. (Tangkapan Layar YouTube/ Rah View)

Anime dengan episode terbanyak yang pertama adalah Kochira Katsushikaku Kameari Kouen-mae Hashutsujo (KochiKame).

Anime ini bercerita tentang seorang polisi berpangkat rendah bernama Kankichi Ryotsu yang ditugaskan di daerah Katsushika, Jepang.

Anime adaptasi manga karya Osamu Akimoto ini pernah tayang di salah satu TV swasta Indonesia pada kisaran tahun 2008-2009 dan lebih dikenal dengan nama KochiKame.

Manga KochiKame telah diproduksi sebanyak 171 jilid sejak September 1976. Di negara asalnya, serial anime KochiKame tayang pada rentang tahun 1996-2008 dan terdiri dari 373 episode seri, 9 episode spesial, serta 2 film layar lebar.

2. Naruto

Anime dengan Episode Terbanyak

Naruto. (Tangkapan Layar YouTube/ Rah View)Anime dengan episode terbanyak selanjutnya adalah Naruto. Kisah dimulai saat seorang ninja yang hidup sendirian, mendapat dikriminasi dari masyarakat, dan suka berbuat onar bertekad untuk menjadi ninja hebat hingga berhasil mencapai impiannya sebagai Hokage di desa Konoha.

Admin